24.7 C
Serang
1:28:27 (23 September, 2023)
Bantencom Media
DAERAH

Berkat Bantuan Kodim 0602/Serang, Kini Pasar Rau Bersih Dan Rapi

Serang, bantencom – Anggota Koramil 0201/Serang Kodim 0602/Serang, membantu Pemerintah Kota Serang melalui Satpol PP, untuk melaksanakan karya bakti pembersihan dan perapian saluran air, untuk mencegah terjadinya bencana banjir, bertempat di Pasar Rau tradisional, Sabtu (22/08/2020). 
Diketahui, sejumlah anggota Satpol PP Kota Serang melakukan sosialisasi dan pendataan identitas dan jumlah PKL, yang masih membandel menggelar dagangannya di bahu jalan dan trotoar, yang mengakibatkan kemacetan setiap harinya.
Danramil 0201/Serang Kapten Inf Jakson Beay, mengungkapkan bahwa anggotanya Babinsa 0201/Serang, melaksanakan karya bakti pembersihan. Sedangkan tugas dan tanggung jawab dalam dikegiatan penertiban Pedagang Kaki Lima (PKL), yang berada di jalan sekitaran  pasar Rau, diserahkan sepenuhnya kepada Satpol PP Kota Serang.
" Saat pelaksanaan karya bakti, Kami Bersama anggota Babinsa menyampaikan himbauan dan pendisiplinan, kepada masyarakat untuk mematuhi semua protokol disiplin kesehatan dari pemerintah. Khususnya tentang penggunaan masker, untuk pencegahan penyebaran virus Covid-19 di pasar Rau kompleks, " ungkap Danramil.
*Pendim 0602/Serang*

Related posts

Forum Sekwan Provinsi Seluruh Indonesia Gelar Ratas

Ridwan Salba

Wagub Banten Kecewa Soal koordinasi OPD

Ridwan Salba

Gran Opening HQQ Babershop dan Taichan di Kota Serang

Ridwan Salba

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Situs web ini menggunakan cookie untuk meningkatkan pengalaman Anda. Kami akan menganggap Anda baik-baik saja dengan ini, tetapi Anda dapat memilih keluar jika diinginkan. Terima: Read More

Privacy & Cookies Policy