30.5 C
Serang
17:00:05 (30 November, 2023)
Bantencom Media
HUKRIM

Polres Serang Benarkan Penggerebegan Teroris di Banten

Serang, bantencom – Lima tersangka yang diduga teroris tesebut merupakan jaringan Abu Tholud, dibawa oleh petugas Densus 88 ke Jakarta. Selasa, 26 Agustus 2014 di Jl. Tb. Suwandi Lingkar Selatan, Kota Serang, Banten

Kelima tersangka yang diduga teroris tersebut adalah Asep, Dani, Hamzah, dan perempuan istri dari salah satu tersangka. Mereka langsung digelandang ke polres Serang sebelum langsung dibawa ke Jakarta.
Jaringan abu tholut ini merupakan DPO karena terlibat perampokan bank CIMB di Sumatera Utara beberapa tahun lalu.

Sementara itu Kapolres Serang AKBP Yudi Hermawan membenarkan penangkapan tersangka Teroris tersebut saat diwawancarai wartawan di Mapolres Serang Banten.

“Ya jajaran Densus 88 anti teror dibantu dengan jajaran dari polres menangkap” katanya

Namun Yudi enggan berkomentar lebih jauh karena menurutnya penangkapan ini adalah domainya Densus 88

“Kalau konfirmasi ke saya memang polres serang membantu densus menangkap jaringan teroris. Ini adalah domainnya densus” kata Yudi

Hingga kini TKP masih dikerumuni warga yang ingin melihat secara langsung tempat penggerebegan tersebut. Dan garis polisi pun masih terpasang di sekitar lokasi.
(ridwan)

Related posts

KPK Terus Cari Kelengkapan Bukti Kasus Bank Banten

Ridwan Salba

DPPKD Banten Kembali di Obok Obok Penyidik Kejati

Ridwan Salba

RSUD Banten di Sambangi KPK

Ridwan Salba

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Situs web ini menggunakan cookie untuk meningkatkan pengalaman Anda. Kami akan menganggap Anda baik-baik saja dengan ini, tetapi Anda dapat memilih keluar jika diinginkan. Terima: Read More

Privacy & Cookies Policy