26.4 C
Serang
10:00:47 (7 Desember, 2023)
Bantencom Media
BreakNews

Ratusan Kades Hasil Pilkades Serentak Dilantik

Lebak, bantencom – Sebanyak 266 dari 340 Kepala Desa (Kades) di Kabupaten Lebak yang telah mengikuti Pilkades Serentak dilantik di Pendopo Kabupaten Lebak oleh sang Bupati, Iti Octavia Jayabaya.
“Ini merupakan perwujudan kedaulatan rakyat di desa dalam rangka memilih kepala desa yang dapat membentuk pemerintahan desa yang profesional efisian, efektif, terbuka, dan bertanggung jawab sesuai amanah undang-undang,” kata Bupati Lebak, Iti Octavia Jayabaya, Sabtu (05/09/2015).
Wanita berkacamata yang akrab disapa Iti atau Via ini berujar bahwa, Kades terpilih harus bisa menjaga keamanan dan ketertiban di wilayahnya. Sehingga, kebersamaan membangun Kabupaten Lebak bisa segera terwujud.
“Keamanan dan ketertiban serta kondusifitas desa adalah aset tak ternilai harganya dalam pembangunan di Kabupaten Lebak demi mewujudkan kesejahteraan masyarakat,” terangnya.
Via yang merupakan anak dari Bupati Lebak sebelumnya, Mulyadi Jayabaya atau akab disapa JB berpesan agar aparat desa bisa bekerjasama dengan Pemkab Lebak guna menjalankan berbagai macam program kerja utama.
“Membangun Kabupaten Lebak yang lebih baik melalui program Lebak Sehat, Lebak Cerdas, dan Lebak Sejahtera,” tegasnya.

Related posts

Ketua Koperasi Tirtaniaga Pantura Bungkam

Ridwan Salba

Buka Puasa Bersama Grup-1 Kopassus Dan Insan Media Provinsi Banten

Ridwan Salba

Rano Terima Kunjungan Danlantamal Jakarta

Ridwan Salba

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Situs web ini menggunakan cookie untuk meningkatkan pengalaman Anda. Kami akan menganggap Anda baik-baik saja dengan ini, tetapi Anda dapat memilih keluar jika diinginkan. Terima: Read More

Privacy & Cookies Policy